Kombinasi Walkman dan Ponsel Layar Sentuh


Produsen handphone Sony Ericsson, lagi-lagi mengeluarkan varian paling inovatif, W960i Walkman. Ponsel yang dirilis akhir 2007 ini, telah hadir di outlet Sony Ericsson Mal Panakkukang.Ponsel ini mengombinasikan ponsel UMTS, WiFi dengan pemutar media berkinerja tinggi. Karena fiturnya yang cukup maju membuat ponsel ini layak dihargai Rp5,349 juta.

Sony Ericsson W960i yang mulai dipasarkan awal tahun ini di Makassar, merupakan generasi terbaru dari jajaran ponsel Walkman SE. Ponsel ini mempunyai kapasitas penyimpanan hingga 8.000 lagu dan dilengkapi navigasi sentuh untuk daftar lagu pada layarnya yang berukuran 2,6 inci.

Sebagai produk terbaru dari seri ponsel Walkman, pihak Sony Ericsson, yakin bahwa ponsel yang merupakan gabungan dari ponsel 3G, Walkman player dan kamera ini akan sukses dan merupakan tambahan yang baik bagi rangkaian ponsel Walkman lainnya.

Sony Ericsson W960i dengan kapasitas 8GB menggabungkan fungsi music player. Ukuran layarnya, agak lebar yakni 240 x 320 pixel serta ketajaman warna sampai dengan 262K, dapat menampilkan gambar yang cukup baik dan enak dilihat tentunya.

W960i ini juga dilengkapi teknologi 3G, kamera 3,2 megapixel (plus lampu foto) yang bisa juga untuk merekam video serta koneksi 3G (untuk telepon video), dan Wlan (Wifi).

Sebagai ponsel yang lebih berfungsi sebagai kesenangan semata, pihak Sony Ericsson sengaja membenamkan fasilitas dan teknologi di dalamnya.

Kelebihan itu membuat ponsel ini banyak dilirik pengguna ponsel. Khususnya yang hobi musik dan senang mengabadikan pengalaman hidupnya dalam dokumentasi video dan foto.

Sejak dilepas ke pasaran, harganya relatif stabil. Kamis, 22 Februari lalu, di outlet Sony Ericsson Mal Panakkukang ponsel ini masih dijual dengan harga Rp5,349 juta

Share this post!

Bookmark and Share

1 comments:

Anonymous said...

sony ericson tambah bikin greget

tambah kepengen :-(

Post a Comment

Tinggalkan Pesan ya...

Related Posts with Thumbnails